SM Sukses Samakan Kedudukan

Diposting oleh Mohammed Jevrie Selasa, 28 Juli 2009
Jakarta - Usai menderita kekalahan di game pembuka, Satria Muda Britama mengamankan laga kedua Final Indonesian Basketball League (IBL) 2009. Sang juara bertahan menundukkan Aspac Jakarta dengan skor 60-43.

Dalam laga yang dilangsungkan di Britama Sportsmall Arena, Kelapa Gading, Jakarta, Minggu (26/7/2009) sore WIB, SM bangkit dari hasil mengecewakan satu hari sebelumnya. Berkat hasil baik ini, SM menyamakan skor jadi 1-1 di final berformat best of five ini.

Kuarter pertama dimulai, kedua tim memainkan tempo lambat. Ini dibuktikan hingga laga memasuki menit keenam, papan skor masih menunjukkan angka 2-2. Selepas itu SM mulai tancap gas, meski sempat tertinggal 9-7, mereka sukses membalikkan keadaan jadi 12-9. Akhirnya SM menutup kuarter pertama dengan angka 20-13.

Masuk di kuarter kedua, SM memegang kendali permainan. Tak banyak mendapat tekanan, pasukan arahan Fictor Roring itu pun menuntaskan laga di paruh pertama dengan skor 36-26.

Kuarter ketiga berjalan empat menit, SM masih dominan atas Aspac di mana mereka memimpin 42-28. Three point Wendha Wijaya menjauhkan keunggulan SM 47-28 di tujuh menit kuarter ini berjalan sekaligus menutupnya dengan unggul 51-30.

SM sedikit mengendurkan tekanan di lima menit kuarter keempat berjalan, alhasil Aspac mampu memangkas ketertinggalannya jadi 38-51.

Selepas itu, SM kembali memegang kendali. Apalagi Aspac kehilangan mesin angkanya, Xaverius Prawiro, yang terkena foul out. Mereka unggul 59-43 di satu menit laga tersisa, untuk kemudian menyelesaikan game kedua ini dengan skor 60-43.

Dari kubu SM, Wendha tampil menonjol dengan sumbangan 15 poin, tiga rebound dan dua assist. Ia ditopang Ronny Gunawan dengan 13 poin dan sembilan rebound.

Pemain Aspac, Pringgo Regowo, muncul sebagai top performer lewat 10 poin dan lima assist. Disusul rekannya, Bugi Setiawan dengan delapan poin dan empat rebound.

Pada game ketiga, giliran Aspac yang jadi tuan rumah. Partai itu dihelat di Hall Basket Senayan, Sabtu (1/8).

0 komentar

Posting Komentar

Custom Search

Chat Box


ShoutMix chat widget
free counters
Blogumulus by Roy Tanck and Amanda FazaniInstalled by CahayaBiru.com

Label Category

Google Translator

English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Jevrie Activity