Diposting oleh
Mohammed Jevrie
Selasa, 28 Juli 2009
BARCELONA - Meski terus diisukan bakal menerima pinangan Real Madrid, namun Barcelona tampaknya masih belum menyerah dalam upayanya merekrut bintang Bayern Munich Franck Ribery. Kali ini, bujukan agar Ribery bersedia merumput di Camp Nou datang dari kompatriotnya, Eric Abidal.
Sepanjang bursa transfer musim ini, nama Ribery terus menjadi perbincangan hangat publik sepakbola. Pasalnya, dua klub elit La Liga Barcelona dan Madrid dikabarkan siap menerkamnya. Meski hingga kini kubu FC Hollywood terus menyatakan takkan melepas Ribery, namun rumor terus berhembus.
Dalam perburuan Ribery, Madrid selangkah lebih unggul ketimbang Barca. Hal ini juga tak lepas dari pernyataan winger Timnas Prancis itu bergabung dengan El Real. Meski begitu, Barca tak patah arang. Abidal pun secara terbuka menyarankan rekan setimnya di Les Blues itu bergabung ke Barca dan bermain bersama calon kuat pemain terbaik dunia Lionel Messi.
"Saya rasa, Ribery suka dengan kedua tim ini (Madrid & Barca) karena gaya sepakbola yang diterapkan keduanya, cocok dengan permainannya," papar Abidal sebagaimana dikutip El Mundo Deportivo, Kamis (23/4/2009).
"Menurut saya, ini juga bukan murni keputusannya bergabung dengan Madrid, namun lebih dikarenakan istrinya menyukai Madrid daripada Barca," tambahnya.
"Saya juga sudah mengatakan kepadanya, akan lebih baik jika dia bergabung dengan Barca, klub yang sempurna untuknya. Sebab, kami akan kembali merengkuh treble musim depan. Di samping itu, ia juga bisa berduet dengan Lionel Messi yang akan menjadi peraih Ballon D'Or berikutnya," lanjut bek kiri 29 tahun itu.
0 komentar